The Lifestyle Melody. Tidak hanya wanita, pria juga menginginkan wajah yang bersih, sehat, dan terawat. Untuk mencapai hal tersebut, pria juga memerlukan perawatan wajah. Lalu bagaimana cara perawatan wajah pria? Apakah berbeda dengan perawatan wajah pada wanita?
Pada umumnya, kulit wajah pria memang lebih tebal daripada kulit wajah pada wanita, namun bukan berarti pria tidak memerlukan perawatan kulit. Nyatanya, wajah pria juga bisa mengalami masalah-masalah kulit, mulai dari kusam, berjerawat, iritasi, dan lain sebagainya.
Bagaimana Cara Perawatan Wajah Pria?
Berikut adalah beberapa cara yang bisa diterapkan untuk menjaga dan merawat kesehatan kulit wajah pria, apa sajakah itu?
1. Mencuci Wajah Secara Rutin
Cara ini mungkin terdengar sangat umum, namun tidak boleh disepelekan. Karena ternyata, mayoritas kulit pria mengeluarkan sebum 4 kali lipat lebih banyak dari wanita. Sebum yang berlebihan akan menyebabkan kotoran mudah menempel pada kulit.
Oleh karena itu, baik pria maupun wanita wajib mencuci wajah sebelum dan sesudah melakukan aktivitas, sebaiknya pagi dan sore atau malam hari. Tapi jangan terlalu sering mencuci muka, karena akan menyebabkan kulit kering, dan produksi sebum semakin meningkat.
2. Lakukan Eksfoliasi Secara Berkala
Eksfoliasi adalah aktivitas pengangkatan sel kulit mati dari lapisan teratas kulit yang harus dilakukan secara berkala. Sel kulit mati yang terus mengendap pada pori-pori kulit bisa menyebabkan berbagai masalah, salah satunya adalah jerawat.
Hal itu karena sel kulit mati bisa menjadi sarang kotoran dan bakteri pada pori-pori, yang menjadi salah satu pemicu munculnya jerawat. Kini sudah banyak merek-merek perawatan kulit yang menyediakan produk berupa scrub atau bahan untuk eksfoliasi.
Berikut beberapa produk perawatan eksfoliasi khusus untuk pria:
- Avoskin Beauty Miraculous Refining Toner
- Safi White Expert Deep Exfoliator
- St. Ives Fresh Skin Apricot Scrub
- COSRX AHA BHA Clarifying Treatment Toner
3. Menggunakan Pelembap
Kebanyakan pria tidak mau memakai pelembap kulit, alasan klasiknya adalah malas. Padahal, kulit pria juga memerlukan pelembap dan hidrasi yang tepat. Untuk hasil maksimal, gunakanlah pelembap secara rutin di siang dan malam hari.
Untuk pelembap siang hari, gunakan jenis pelembap yang ringan dan memiliki khasiat menyerap minyak. Sedangkan untuk malam hari, gunakan pelembap khusus untuk membantu memperbaiki kulit.
4. Gunakan Sunscreen
Sunscreen atau tabir surya kerap menjadi elemen perawatan kulit yang disepelekan, baik oleh pria maupun wanita. Padahal, sunscreen sangat penting digunakan untuk melindungi kulit dari paparan matahari langsung.
Paparan sinar matahari langsung bisa menyebabkan masalah bagi kesehatan kulit. Oleh karena itu, gunakan sunscreen yang setidaknya memiliki kandungan SPF 30. Kandungan pada sunscreen bahkan bisa membantu memblokir 97% sinar UVB dari matahari.
5. Gunakan Produk Perawatan Sesuai Jenis Kulit
Jangan asal menggunakan produk perawatan kulit tanpa memerhatikan jenis kulit Anda. Karena penggunaan produk skin care yang tidak sesuai dengan jenis kulit justru bisa menyebabkan masalah baru pada kulit.
Misalkan untuk jenis kulit wajah yang berjerawat, Anda bisa menggunakan Nivea Micellar Oil dan Acne Care, Innisfree Bija Trouble Facial Foam, Elvicto Men Acne Toner, Avoskin Your Skin Bae Salicylic Acid 2% + Zinc, dan lain sebagainya.
Sedangkan untuk jenis kulit berminyak, bisa menggunakan produk Garnier Men Oil Control, Kahf Triple Action Oil, Hauff Oil Control, Nivea Men Personal Care Men Acne Oil Clear Anti Shine, dan lainnya.
Nah, itu adalah beberapa cara perawatan wajah pria yang masih cukup mudah dan cukup simple untuk dilakukan. Namun jika wajah Anda mengalami masalah yang sulit untuk diatasi dengan cara-cara diatas, segeralah konsultasikan kepada dokter untuk penanganan yang tepat.
Sumber: